Florence - Fiorentina mampu menghentikan laju kemenangan Inter Milan di tiga laga terakhir, setelah pulang dari Giuseppe Meazza dengan keunggulan tipis 1-0.
Pada laga pekan ke-25, Senin (2/3/2015) dinihari WIB, Inter tampil lebih dominan dengan 11 tembakan sepanjang 90 menit dengan lima on goal. Tapi ketangguhan Gabriel Neto mampu mengagalkan seluruh peluang tuan rumah.
Sementara Fiorentina dari lima tembakan tepat sasaran mampu menciptakan satu gol lewat Mohamed Salah di babak kedua.
Tiga kemenangan beruntun Nerazzurri pun terhenti di pekan ini dan mereka turun ke posisi kedelapan dengan 35 poin, tertinggal tujuh angka dari La Viola di posisi kelima yang merupakan batas akhir Zona Liga Europa.
Jalannya Pertandingan
Di babak pertama kedua tim saling bertukar serangan sejak menit awal namun tak satupun yang mampu berbuah gol.
Fiorentina mengancam pertama kali lewat free kick Josep Ilicic namun Samir Handanovic mampu menepisnya di menit ke-10
Sementara Inter kesulitan menembus pertahanan Fiorentina lewat duet penyerangnya Lukas Podolski dan Mauro Icardi.
Peluang terbaik Inter hadir di menit ke-36 ketika Fredy Guarin melepaskan sepakan keras dari jarak 25 yard tapi malah membentur mistar gawang Gabriel Neto.
Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua Inter juga masih sulit memecah kebuntuan karena beberapa kali serangan dari sayap maupun tengah selalu gagal.
Fiorentina malah yang pertama kali bikin gol di menit ke-55 ketika crossing dari sisi kiri gagal ditangkap dengan baik oleh Handanovic. Bola lepas langsung disambar Salah dari jarak dekat untuk menjebol jala Inter.
Roberto Mancini pun memasukkan Xherdan Shaqiri di menit ke-66 menggantikan Podolski untuk menambah daya gedor mereka. Meski demikian peluang pertama Shaqiri semenit setelah masuk masih tepat di pelukan Neto.
Di menit ke-72 Icardi membuang peluang emas ketika umpan tarik Shaqiri disambut sepakan striker Argentina itu, tapi bola melayang di atas mistar.
Di menit ke-79 tandukan Nemanja Vidic meneruskan bola dari Shaqiri kembali tak menemui sasaran.
Rodrigo Palacio menyia-nyiakan peluang bagus di menit ke-84 ketika dia mampu menembus pertahanan Fiorentina. Tinggal berhadapan dengan kiper, tembakan Palacio masih lemah dan tepat di pelukan Neto.
Fiorentina harus bermain dengan 9 orang di sisa 10 menit pertandingan karena ada dua pemain cedera dan sudah melakukan tiga kali pergantian pemain.
Meski unggul jumlah pemain, Inter tak mampu memanfaatkannya. Di menit ke-91 tandukan Palacio meneruskan crossing Shaqiri masih bisa di-tip oleh Neto.
Tak ada lagi gol tercipta hingga enam menit injury time habis dan Fiorentina pulang dengan kemenangan tipis 1-0.
Susunan Pemain
Inter: Handanovic; Campagnaro,Vidic, Juan Jesus, Santon (D’Ambrosio 77'); Guarin, Medel, Brozovic; Kovacic (Palacio 72'); Icardi, Podolski (Shaqiri 65')
Fiorentina: Neto; Tomovic, Savic, Gonzalo Rodriguez, Pasqual; Kurtic, Badelj, Aquilani (Vargas 81'); Diamanti (Joaquin 72'), Babacar (Salah 43'), Ilicic
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon Mencantumkan Nama... :)