Laman

Jumat, 31 Agustus 2012

Guarin Selamatkan Inter Dari Kekalahan

Inter Milan dipastikan melaju ke fase grup Europa League setelah menahan imbang FC Vaslui 2-2 pada leg kedua, Kamis (30/8). Vaslui memmberikan perlawanan istimewa kepada Inter sejak menit pertama.

Musibah datang ke kubu tuan rumah ketika penjaga gawang Luca Castellazzi melanggar pemain Vaslui dan mendapatkan kartu merah. Nicolae Stanciu pun berhasil mengeksekusi penalti dengan sempurna. Tim tamu unggul 1-0.

Bermain dengan 10 pemain membuat I Nerazzurri mengandalkan serangan balik cepat. Namun, hingga turun minum skor 1-0 tetap bertahan.

Pada babak kedua, Inter coba menaikkan tempo. Anak asuh Andrea Stramaccioni beberapa kali membuat peluang istimewa. Namun, baru berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-76. Umpan matang Philippe Coutinho disambut dengan sempurna oleh Rodrigo Palacio yang kemudian mencetak gol.

Sayang, tiga menit kemudian, Vaslui kembali menyamakan kedudukan. Kali ini aksi Fernando Varela akibat blunder Vid Belec menjadi gol. Vaslui unggul 1-2.

Fredy Guarin menjadi penyelamat Inter setelah golnya pada masa injury time membuat skor berakhir 2-2. Inter pun lolos ke fase grup dengan agregat 4-2.

Kamis, 30 Agustus 2012

Julio Cesar Tinggalkan Inter

dok. QPR.co.uk

MILAN — Inter Milan mengumumkan, mereka dan kiper Julio Cesar (32) bersepakat mengakhiri kerja sama, Rabu (29/8/2012). 

"Inter Milan ingin menyampaikan bahwa semua dokumen telah diserahkan kepada Lega Serie-A dan Julio Cesar meninggalkan klub ini berdasar kesepakatan bersama," demikian pernyataan Inter.

Cesar sudah membela Inter sejak 2005 dan sebetulnya kontrak Cesar baru akan habis pada 30 Juni 2014. Ia 300 kali tampil untuk Inter dan ikut menentukan keberhasilan "I Nerazzurri" menjuarai tiga ajang pada 2009-2010, yaitu Liga Champions, Serie-A, dan Piala Italia.

Kariernya di Inter sudah diperkirakan terancam sejak kedatangan kiper Samir Handanovic (27) dari Udinese, 9 Juli 2012. 

"Terima kasih Julio karena berjuang bersama kami, membawa Italia, Eropa, dan dunia bersorak gembira. Bahasa tubuh yang tak mungkin salah yang selalu kamu tunjukkan ketika peluit berbunyi panjang dan teman meraih satu clean sheet lagi untuk kami. Terima kasih karena telah berkali-kali melindungi kami di lapangan dan juga di luar lapangan," ujar Inter.

"Kamu akan berusia 33 tahun pada 3 September mendatang. Selamat ulang tahun, penangkap mimpi, dan semoga sukses dari setiap orang yang ada di Inter," demikian pernyataan Inter.

Rabu, 29 Agustus 2012

Castellazzi: "Satu penyelamatan untuk dikenang"


PESCARA – Satu gol lagi, gol keempat Inter, yang dicetak oleh Luca Castellazzi malam ini lewat sebuah penyelamatan brilian yang dilakukan untuk menepis sundulan Cascione. "Itu sebuah penyelamatan hebat – satu dari penyelamatan yang akan selalu diingat seorang kiper. Dan saya akan mengenangnya karena itu terjadi pada momen penting dalam pertandingan itu. Jika mereka bisa memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1, hal itu mungkin akan membuat pertandingan kembali terbuka."

Sang kiper Nerazzurri melanjutkan analisisnya tentang pertandingan ini: "Di babak pertama khususnya, Pescara melakukan serangan balik dengan cepat, tapi kemudian kami bisa mengendalikan mereka dan berhasil meraih keunggulan. Setelah itu kami bermain lebih rapat dan kemudian di babak kedua kami menambahkan gol ketiga."

Tentang Cassano, Castellazzi mengatakan yang berikut ini: "Kami kembali berada dalam tim yang sama setelah dua tahun. Ia sosok yang aktif. Menyenangkan bisa kembali bersama teman yang baik dan seseorang yang berbagi banyak kenangan indah dengan kita – kami memiliki banyak kenangan indah dalam kebersamaan kami di Sampdoria. Saya senang ia kini berada di sisi yang benar dari Milan. Ia bertekad untuk membuktikan dirinya kembali, untuk menjadi salah satu bintang. Ia memberikan segalanya malam ini dan ia memberi kontribusi penting dengan skillnya. Saya melihatnya banyak mengejar bola dan itu pertanda bagus karena itu menunjukkan ia siap bekerja keras."

Terakhir, sang kiper diminta berkomentar tentang kenyataan bahwa tim ini telah membuat dua clean sheet dalam dua pertandingan yang melibatkannya: "Ini menunjukkan kami kompak dan solid, dan bahwa kami memiliki mentalitas yang benar – kami mempertahankan itu bahkan pada saat hasilnya tak diragukan lagi. Kami terus bekerja keras untuk memastikan kami tak kebobolan karena selalu menyenangkan saat kita mengakhiri pertandingan dengan clean sheet." 

Selasa, 28 Agustus 2012

Alvaro Pereira Resmi Berseragam I Nerazzurri

inter.it

Transfer Alvaro Pereira ke Inter Milan dipastikan rampung. Pihak I Nerazzurri mengumumkan penandatangan kontrak yang dilakukan sang pemain.

"Alvaro Pereira resmi menjadi pemain Inter. Pemain berkebangsaan Uruguay ini menandatangani kontrak empat tahun hingga 2016," bunyi pernyataan dalam situs resmi Inter.

Tak disebutkan berapa nilai transfer Pereira dari FC Porto. Namun, uang 13,5 juta euro diyakini mengiringi kepindahan sang pemain.

Dengan ini, Pereira pun menjadi pemain kedua yang didatangkan dari Porto. Sebelumnya, Inter telah mengaktifkan klausul pembelian untuk Fredy Guarin.

Senin, 27 Agustus 2012

Inter Bungkam Pescara 3-0

Getty Images

Pescara - Inter Milan mengawali musim ini dengan hasil positif kala berhadapan dengan tim promosi Pescara. Bermain di kandang lawan, La Beneamata menang tiga gol tanpa balas.

Dalam laga yang dihelat di Stadio Adriatico, Senin (27/8/2012) dinihari WIB, Inter memperoleh gol-golnya lewat Wesley Sneijder, Diego Milito dan Phillipe Coutinho.

Dengan raihan tiga poin ini Inter bersama Napoli (menang 3-0 atas Palermo) sementara memuncaki klasemen Seri A sekaligus mengakhiri lima musim tanpa kemenangan di laga perdana mereka. Terakhir kali mereka menang adalah di musim 2006/2007 atas Fiorentina dengan skor 3-2.

Jalannya pertandingan

Pescara yang tampil sebagai tuan rumah mengambil inisiatif serangan lebih dulu dan banyak membahayakan gawang Inter di awal-awal laga.

Peluang emas tuan rumah didapat di menit 16 ketika tembakan bebas Gianluca Caprari menuju gawang tapi bisa ditepis oleh Luca Castelazzi.

Inter mendapat peluang pertama di menit 19 dan langsung berbuah gol. Diawali kerjasama Javier Zanetti dan Milito di sisi kiri pertahanan Pescara, nama terakhir mengirimkan umpan ke tiang jauh dan disambar oleh Sneijder untuk dijadikan gol.

Tak sampai semenit berselang Inter menggandakan keunggulan. Kerja keras Antonio Cassano di sisi kanan dituntaskan dengan manis oleh Milito lewat sepakan keras di muka gawang Mattia Perin.

Di menit 33 Pescara kembali menganca gawang Inter setelah Caprari lolos dari jebakan offisde melepaskan tembakan mendatar yang masih melenceng tipis dari sasaran.

Semenit sebelum babak pertama usai Pescara lagi-lagi memanfaatkan lubang di pertahanan Inter. Emmanuel Cascione yang bebas melepaskan tandukan yang bolanya masih bisa dihadang dengan satu tangan oleh Castelazzi.

Hingga babak pertama usai skor 2-0 tetap bertahan untuk keunggulan Inter.

Esteban Cambiasso di menit 56 mendapat peluang lewat tandukan di depan gawang namun bola masih melayang di atas mistar.

Di menit 58 Inter nyaris menambah skor ketika lewat serangan balik yang digalang Milito berhasil membelah pertahanan Pescara. Guarin yang mendapat bola terobosan Milito gagal menceploskan bola karena Perin lebih cepat menggapainya.

Milito! Di menit 75 ia membuang peluang emas di depan gawang ketika hanya tinggal berhadapan dengan kiper. Coba me-lob bola namun akurasinya tak terjaga dan bola melebar dari sasaran.

Tiga menit setelahnya tembakan keras Cascione dari luar kotak penalti masih menyamping di sisi kanan gawang Casteazzi.

Coutinho yag masuk sebagai pemain pengganti menambah keunggulan Inter jadi 3-0 di menit 81. Diawali umpan tarik Milito dari sisi kanan yang lantas disambut Coutinho dengan sepakan ke arah gawang dan gol!

Susunan pemain

Pescara: Perin; Balzano, Capuano, Romagnoli, Zanon; Cascione, Colucci, Nielsen (Quintero 60') ; Caprari (Celik 65'), Jonathas (Abbruscato 75'), Weiss.

Inter: Castellazzi; Zanetti, Ranocchia, Silvestre, Nagatomo; Cambiasso, Guarin, Gargano (Duncan 85'); Sneijder, Cassano (Coutinho 67'); Milito (Livaja 83').

Jumat, 24 Agustus 2012

Inter Tundukkan Vaslui Pada Laga Ke-800 Zanetti

Getty Images

Inter Milan tak perlu susah payah untuk memenangkan laga leg pertama Play-Off Europa League melawan FC Vaslui. I Nerazzurri menang mudah 2-0 pada laga ke-800 kapten Javier Zanetti tersebut.

Menghadapi Vaslui, Inter bermain agresif sejak babak pertama. Tim tamu terlihat sangat nyaman memainkan bola dan memaksa kubu tuan rumah bertahan total.

Diego Milito yang diplot sebagai striker tunggal beberapa kali membuat peluang. Sayang tak ada satu pun yang berbuah hasil. Usaha keras I Nerazzurri berbuah hasil pada menit ke-22. Tendangan voli cantik gelandang Esteban Cambiasso mengujam deras ke gawang Vaslui. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Inter bermain sangat atraktif. Pada babak kedua, jelas permainan tim tamu jauh lebih baik dan membuat Vaslui kesulitan. Wesley Sneijder bermain sangat brilian dan beberapa kali membuat operan-operan berbahaya.

Inter berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-73. Adalah pemain anyar Rodrigo Palacio yang menjadi pencetak gol bagi Nerazzurri. Skor 2-0 pun bertahan hingga laga berakhir.

Kamis, 23 Agustus 2012

Cassano, Interisti Penggemar Nomor 99

inter.it

MILAN - Antonio Cassano menyambut gembira kepindahannya ke Inter Milan. Pasalnya, "I Nerazzurri" merupakan klub idola Cassano sejak masih kecil.

AC Milan rela menukar Cassano demi mendapatkan jasa Giampaolo Pazzini. Keputusan Milan melepas Cassano, ternyata disyukuri pemain yang mendapat julukan "Peter Pan" itu.

"Aku akhirnya datang ke klub yang aku dukung. Ini penting bagiku. Tak ada hal yang lebih indah dibanding bergabung ke klub yang aku idolai. Aku bisa kembali tersenyum," jelas Cassano kepada Inter Channel.

"Yang aku pikirkan sekarang adalah bagaimana bisa kembali tampil baik dan bermain melawan Pescara," lanjut pemain didikan Bari itu.

Lantas menggunakan nomor punggung berapakah Cassano di Giuseppe Meazza?

"Aku akan mengenakan nomor punggung 99. Nomor tersebut memiliki arti penting untukku," pungkas Cassano yang juga memakai nomor 99 di Sampdoria dan Milan.

Rabu, 22 Agustus 2012

Zanetti Bicara Caps Ke-800

Dok. Soccer

Partai Europa League kontra FC Vaslui, Kamis (23/8) bakal sangat emosional untuk kapten Inter Milan, Javier Zanetti. Betapa tidak, pemain berusia 39 tahun ini bakal mencatatkan caps ke-800 untuk I Nerazzurri.

Tak heran, antusiasme melanda Zanetti. Pasalnya, catatan ini sekaligus mempertegas rekornya sebagai pemain Inter dengan penampilan terbanyak. Giuseppe Bergomi menyusul dengan 758 penampilan.

"Sejujurnya, aku tak pernah memperkirakan hal ini sejak pertama kali mengenakan kostum Inter Milan. Aku tak pernah membayangkan caps ke ke-800 dengan kostum yang sama, klub yang sama," ungkap Zanetti seperti dilansir situs resmi klub.

"Ini prestasi yang membuatku bangga. Terlebih, tim ini seperti keluarga besar. aku selalu menyadari diriku adalah seorang kapten dari tim yang hebat," imbuh Zanetti.

Karier 17 tahun di Giuseppe Meazza begitu banyak meninggalkan memori berkesan untukknya. Namun, bagi Zanetti, hanya dua momen yang terasa spesial.

"Ada banyak momen, tapi dua momen terasa khusus. Pertama, malam saat aku melakukan debut dengan Inter. Momen lain adalah malam sebelum final Liga Champions, target yang kami tunggu begitu lama. Kemenangan itu tak dapat dilupakan," tandasnya. 

Sabtu, 18 Agustus 2012

Jalani Operasi Lutut, Handanovic Mungkin Lewati Awal Musim

(c) AFP

Milan - Kabar tak sedap mendatangi persiapan Inter Milan jelang bergulirnya Seri A pekan depan. Samir Handanovic menjalani operasi lutut yang memungkinkannya melewati awal musim ini.

Kabar mengenai kondisi kiper utama asal Slovenia itu dilansir situs resmi Nerazzurri, Jumat (17/8) waktu setempat. Handanovic mengalami masalah pada lutut kanannya saat melakoni sesi latihan di Appiano Gentile

"Samir Handanovic menjalani operasi pagi ini menyusul cedera meniskus di lutut kanannya saat latihan. Perawatan - lewat bedah atroskopi - sudah selesai dilakukan," demikian pernyataan resmi Inter.

"Operasi dilakukan - di Poliklinik IRCSS San Matteo di Pavia - oleh Profesor Franco Benazzo, dengan dihadiri oleh kepala staff medis Inter Franco Combi."

Cedera yang menimpa Handanovic hanya selang 1,5 bulan setelah kedatangannya dari Udinese yang membuat Julio Cesar harus angkat kaki segera dari Giuseppe Meazza.

Meski kubu Inter belum mengumumkan berapa lama kiper 28 tahun itu harus absen, tapi jelas ini adalah pukulan telak bagi Andrea Stramaccioni yang tengah mempersiapkan tim menghadapi laga pembuka Seri A kontra Pescara 26 Agustus mendatang.

Jumat, 17 Agustus 2012

Persahabatan: Sabtu 18 Agustus melawan Bizertin di Locarno


MILAN – Sepekan sebelum liga dimulai kembali, Inter akan turun ke lapangan akhir pekan ini untuk melanjutkan persiapan untuk laga-laga kompetitif mereka yang dijadwalkan berikutnya melawan FC Valsui di Piatra Neamt untuk Liga Europa (Kamis 23 Agustus) dan Pescara dalam laga pembuka Serie A (Minggu 26 Agustus).

Sabtu 18 Agustus pukul 20:45, Nerazzurri asuhan Andrea Stramaccioni akan menghadapi tim Tunisia CA Bizertin (dari Bizerte) di Locarno, Swiss dalam sebuah laga persahabatan.

Tiket-tiket untuk pertandingan ini tersedia di Ticketcorner (bukan secara online) dengan harga 25 CHF untuk sektor di stadion (kapasitas kira-kira 9000 penonton) dan 50 CHF di tribun dengan tempat duduk bernomor (1000 tempat duduk).

Pertandingan ini akan ditayangkan di televisi secara langsung di Sky Sport Italia pukul 20:4, dengan siaran tunda di Inter Channel pukul 23:30.

Rabu, 15 Agustus 2012

Ranocchia: Dulu Tegang, Kini Sudah Nyaman


MILAN - Pemain belakang Inter Milan, Andrea Ranocchia, ingin segera mengakhiri rentetan mimpi buruk yang dialaminya musim lalu. Ia berjanji segera memperbaiki performa demi mengambil hati fans "I Nerazzurri".

Pada musim lalu, Ranocchia mengalami cedera serius sehingga hanya tampil 13 kali di segala ajang. Tak hanya performa pribadi, klubnya ikut terpuruk dan gagal meraih tiket ke Liga Champions.

"Musim lalu, aku tak menikmati permainanku sendiri. Entah itu dalam latihan atau pertandingan. Begitu banyak ketegangan ketimbang rasa nyaman. Pengalaman buruk, tapi aku belajar dari kesalahan dan saat ini sangat berambisi meraih gelar juara," tegas eks bek Bari itu.

"Kali ini, aku nyaman dengan diri sendiri dan berharap terus merasakannya sepanjang tahun. Aku ingin bermain sebanyak mungkin dan bisa dipanggil kembali ke tim nasional Italia. Aku selalu dekat dengan para penggemar dan tak sabar membayar semua kepercayaan mereka," tandasnya.

Selasa, 14 Agustus 2012

Longo: "Mengenai masa depan saya …"


MONZA – Di bawah asuhan pelatih Devis Mangia dan bersama rekan-rekan setimnya di timnas U-21, pemain Nerazzurri Samuele Longo tengah bersiap-siap untuk menghadapi Belanda dalam sebuah laga persahabatan pada Rabu 15 Agustus di Cambuur Stadion di Leeuwarden. 

"Kami kelompok yang bagus," Longo berkata kepada Inter Channel di akhir latihan di Stadion Brianteo di Monza. "Tak ada masalah dalam berintegrasi. Sang pelatih [Mangia, red.] masih baru untuk semuanya. Saya suka dengan caranya melakukan sesuatu dan begitu juga semua pemain. Apakah Stramaccioni dan Mangia sama? Masing-masing punya cara mereka sendiri dalam bekerja dan melakukan segala sesuatunya. Keduanya bagus. Saya merasa nyaman dengan keduanya dan saya mengharapkan yang terbaik buat keduanya." 

Saat ini Longo memakai kostum Azzurri tapi kenangan laga pertamanya di Meazza melawan Hajduk Split (telah membuat debut di tim inti dalam laga tandang melawan Lazio pada 13 Mei) masih segar dalam ingatannya: "Kecuali hasilnya, yang jelas kami harapkan bisa lebih baik, saya sangat senang telah membuat debut di San Siro di Liga Europa. Ini satu kebahagiaan besar. Saya cukup senang meski kami jelas bisa melakukan dengan lebih baik lagi. Saya berharap bisa mencetak gol tapi sayangnya saya tak berhasil melakukannya... Tapi, saya senang berada di tempat saya sekarang." 

Kemudian satu respons terhadap pertanyaan mengenai masa depannya: "Bukan saya yang memutuskan. Saya hanya berusaha untuk secara konstan memberikan segalanya dan memanfaatkan setiap kesempatan yang datang kepada saya. Dan kemudian jika Inter memutuskan mengirim saya sebagai pinjaman saya akan dengan senang hati pergi ke satu tempat yang mungkin saya akan menemukan lebih banyak ruang. Apakah saya akan mengikuti jejak Mattia Destro? Mungkin saya bisa menirunya dalam hal bekerja dengan baik seperti yang dilakukannya. Dan kenapa tidak, bahkan mungkin lebih baik lagi [tersenyum]. Saya bekerja keras setiap hari dan saya harap satu hari nanti menjadi lebih baik daripada dia." 

Senin, 13 Agustus 2012

Internasional: sembilan Nerazzurri dipanggil


MILAN – Antara Senin 12 dan Kamis 16 Agustus sembilan pemain Inter akan menjawab panggilan tim nasional mereka masing-masing untuk pemusatan latihan dan/atau laga persahabatan.

Inilah rincian dari komitmen mereka:

Fredy Guarin (Kolombia): laga persahabatan Wakil FIFA v Kolombia pada Rabu 15 Agustus di Madrid;

Juan Jesus (Brasil): laga persahabatan Swedia v Brasil pada Rabu 15 Agustus di Rasunda Stadion di Solna, (19:00 BST);

Yuto Nagatomo (Jepang): laga persahabatan Jepang v Venezuela pada Rabu 15 Agustus di Sapporo Dome di Sapporo (11:30 BST);

Wesley Sneijder (Belanda): laga persahabatan Belgia v Belanda pada Rabu 15 Agustus di Koning Boudewijn Stadion di Brussels (19:45 BST);

Vid Belec dan Samir Handanovic (Slovenia): laga persahabatan Slovenia v Rumania pada Rabu 15 Agustus di Petrol Arena di Ljubljana (19:45 BST);

Giulio Donati dan Samuele Longo (Italia U-21): laga persahabatan Belanda v Italia pada Rabu 15 Agustus di Cambuur Stadium di Leeuwarden (17:30);

Matteo Bianchetti (Italia U-20): pemusatan latihan di Pinzolo mulai Senin 12 Agustus dengan sebuah laga persahabatan melawan Sudtirol pada Kamis 16 Agutus (11:00). 

Sabtu, 11 Agustus 2012

Play-Off Europa League: Inter Hadapi Vaslui

dok. Daylife

Inter Milan akan melawan tim asal Rumania, Vaslui dalam laga play-off Europa League yang diundi, Jumat (10/8). sedangkan Lazio bakal menghadapi tim asal Slovenia, Mura 05. I Nerazzurri akan terlebih dulu menjalani laga tandang, berbeda dengan Lazio yang melakoni laga terlebih dulu di Roma.

Sementara,Liverpool harus menghadapi lawan asal Skotlandia, Hearts. Dengan demikian, akan tercipta laga sesama tim Britania pada fase play-off .

The Reds lolos ke tahap kualifikasi akhir Europa League ini dengan kemenangan agregat 4-0 atas tim asal Belarus, FC Gomel. Sementara, Hearts lolos ke tahap ini dengan status juara Piala Skotlandia.

Hasil undian ini terbilang melegakan buat skuad asuhan Brendan Rodgers. Sebab, dari segi jarak tempuh, hal ini akan menghemat energi skuad Liverpool yang harus melakukan laga tandang tiga hari jelang laga kedua Premier League musim 2012-13 melawan Manchester City.

Klub Inggris lainnya, Newcastle United harus melawat ke Yunani untuk menghadapi Atromitos Athens, klub peringkat ke-4 Liga Super Yunani musim lalu. Laga itu sendiri harus dilakoni di antara laga pembuka di kandang melawan Tottenham Hotspur dan lawatan ke Chelsea. (JoPauline)

Fase Play-off  Europa League 
Anzhi Makhachkala vs AZ Alkmaar
APOEL vs Neftchi Baku
Atromitos vs Newcastle United
Tromso vs Partizan Belgrade
Vaslui vs Inter Milan
Heart of Midlothian vs Liverpool
Athletic Bilbao vs HJK Helsinki
Marítimo vs Anorthosis Famagusta FC/ Dila Gori
Debrecen vs Club Brugge
Molde vs Heerenveen
Sheriff Tiraspol vs Marseille
Trabzonspor vs Videoton
Midtjylland vs Young Boys
Dinamo Bucuresti vs Metalist Kharkiv
Slask Wroclaw vs Hannover 96
Horsens vs Sporting Lisbon
Hapoel Tel Aviv   vs F91 Dudelange
Feyenoord vs Sparta Prague
Red Star Belgrade vs Bordeaux
Motherwell vs Levante
Lokeren vs Viktoria Plzen
Lazio vs Mura 05
AIK vs CSKA Moscow
Bursaspor vs FC Twente
Legia Warsaw vs Rosenborg
Steaua Bucuresti vs FK Ekranas
Slovan Liberec vs Dnipro Dnipropetrovsk
VfB Stuttgart vs Dinamo Moscow
PAOK vs Rapid Vienna
FC Luzern vs Genk
FK Zeta vs PSV Eindhoven

Jumat, 10 Agustus 2012

Kalah Dari Hajduk, Stramaccioni Minta Maaf

(c) AFP

Inter Milan secara mengejutkan harus takluk pada laga leg kedua melawan klub Kroasia Hajduk Split 0-2, Kamis (9/8). Walaupun tetap melaju dengan aggregat 3-2, hasil ini tentu bukan yang diharapkan Interisti.

Pelatih I Nerazzurri, Andrea Stramaccioni sendiri meminta maaf atas hasil mengecewakan tersebut.

"Kami memang tampil buruk sehingga mendapat hasil mengecewakan. Namun, kami tentu tidak mau terlarut akan kekalahan ini. Terpenting adalah kami berhasil melaju ke babak selanjutnya," tandas pelatih muda ini.

Sang pelatih sendiri mengatakan masih akan terus mencari formula terbaik bagi Inter. "Kami masih terus mencari formula terbaik. Para pemain juga bisa belajar dari kesalahan yang dibuat hari ini."

Kamis, 09 Agustus 2012

Stramaccioni: Inter Masih Cari Kesempurnaan

(c) AFP

Milan - Kemenangan pekan lalu atas Hajduk Split tak membuat Andrea Stramaccioni puas. Nerazzurri dinilai masih butuh banyak perbaikan dan sedang mencari kesempurnaan permainan sebelum musim baru dimulai.

Inter memetik kemenangan 3-0 di leg pertama babak ketiga kualifikasi Liga Europa kontra Hajduk. Kedua tim akan kembali bertemu di Giuseppe Meazza, Kamis (9/8) malam waktu setempat.

Sebuah awal yang manis tentunya bagi karier Stramaccioni sebagai pelatih tim utama Inter dan tentu modal yang baik untuk melangkah lebih jauh di kompetisi Eropa serta modal menghadapi musim baru.

Terkait performa awal Inter di kompetisi resmi, Stramaccioni mengaku belum puas dan melihat masih ada beberapa sektor yang harus dievaluasi. Hal itu akan dilakukan Stramaccioni di laga kedua kontra Hajduk besok.

"Debut kami (di musim ini), secara individu dan secara permainan, memberi kami masukan yang sangat baik," tukas Stramaccioni di Football Italia.

"Saya melihat beberapa hal masih belum berjalan dengan baik dan saya mencoba menganalisnya. Saya tidak ingin para pemain melakukan kesalahan di laga 10 Agustus besok. Tapi secara individu dan permainan, kami kian menuju sempurna," sambungnya.

"Kami masih harus memperbaiki beberap kekurangan. Kami tidak terpengaruh dari hasil atau terlalu memikirkan soal kesalahan," pungkas pelatih 36 tahun itu.

Rabu, 08 Agustus 2012

Sneijder Ingin Tetap Berbakti Bagi "I Nerazzurri"


MILAN - Gelandang Inter Milan, Wesley Sneijder, menegaskan tidak berniat untuk meninggalkan San Siro musim depan. Pemain berusia 28 tahun ini akan tetap bertahan dan berkeinginan meraih sejumlah gelar lagi bersama "I Nerazzurri".

Rumor hengkangnya Sneijder dari Inter terus berkembang belakangan ini. Setelah sempat diisukan akan pindah ke Manchester United, pemain asal Belanda itu saat ini disebut-sebut menjadi incaran salah satu klub kaya asal Rusia, Anzhi Makhachkala. 

"Aku ingin memulai lagi dan bermain baik dengan Inter. Musim lalu, aku memang tidak menikmatinya. Begitu juga di Piala Eropa bersama Belanda aku tidak bermain dengan baik. Di umur 28 ini, aku ingin bermain dengan permainan terbaikku untuk memenangkan banyak gelar. Aku tidak ingin membuang waktuku," ujar Sneijder seperti dilansir Football Italia. 

"Jadi, aku tidak akan pergi, karena aku adalah orang yang tidak terlalu fokus untuk masa depan. Melakukan hal itu sedikit tidak berguna, karena kita tidak tahu apa yang akan terjadi nanti," katanya lagi. 

Sneijder mengatakan, sepanjang musim panas ini dirinya belum mendapatkan tawaran dari sejumlah klub. Mantan pemain Real Madrid itu pun menepis rumor bahwa Inter telah sepakat dengan Anzhi untuk memboyongnya ke Rusia. 

"Saat ini, semua orang tahu tim mana yang mempunyai banyak uang dan mungkin dari beberapa tim itu telah melakukan penawaran. Jika salah satu dari mereka datang kepadaku di tiga atau empat tahun lalu, tentunya aku akan berfikir lain," tuturnya. 

"Pada usiaku saat ini, aku tidak berfikir untuk meninggalkan Inter karena uang. Aku ingin meraih trofi. Aku tidak bisa menolak bahwa uang memang penting, tetapi itu bukan segalanya. Aku lebih suka bermain dalam tim besar seperti Inter ini," tegas Sneijder.

Senin, 06 Agustus 2012

Moratti: "Rp 480 M? No Way!"

(c) AFP

MILAN - Presiden Inter Milan Massimo Moratti jelas enggan melepas dana 40 juta euro (sekitar Rp 480 miliar) untuk talenta yang baru berusia 19 tahun. Siapa dia?

Lucas Moura. Gelandang Brasil yang kini tengah berlaga di Olimpiade London 2012 memang jadi incaran para raksasa Eropa, termasuk Inter.

"I Nerazzurri" bersaing dengan Manchester United dan Sao Paulo pun kontan mematok banderol 40 juta euro untuk servis Lucas.

"Sebuah ketertarikan tak berarti harus menuruti semua permintaan yang diajukan," tandas Moratti kepada Sky Sport24.

Jika Marco Branca sudah berada di Brasil, menurut Moratti, itu untuk menjelaskan apa yang diinginkan Inter kepada petinggi Sao Paulo, bukan untuk "menjemput" anak muda berusia 19 tahun.

"Branca (ke sana) bukan untuk mengakhiri negosiasi. Perkembangannya sedang berlanjut. Kita lihat saja nanti," tegas Moratti lagi.

Sabtu, 04 Agustus 2012

Coutinho: "Gol pertama di Eropa. Saya akan lebih baik"


SPLIT – Ia melengkapi kemenangan Inter dengan gol ketiga tapi berbicara kepada Inter Channel seusai pertandingan Philippe Coutinho ingin menegaskan bahwa "yang lebih penting daripada gol saya adalah fakta bahwa tim ini bermain baik. Gol pertama saya di Eropa? Semoga saya bisa terus seperti ini dan meningkatkan permainan saya."


Coutinho kembali dari kiprahnya di Spanyol sebagai pemain yang berbeda: "Itu pengalaman yang penting karena saya mengalami kiprah yang bagus dalam tim dan itu sangat membantu bagi seorang pemain muda. Saya telah kembali dengan lebih agresif, dengan keinginan untuk sukses dan menunjukkan kepada publik betapa saya telah meningkat."


Pemain Brasil ini juga diminta untuk mengomentari penampilan rekan senegaranya di Olimpiade: "Saya menyaksikan semua pertandingan, mereka bekerja dengan sangat baik. Mereka masih muda dan mereka bisa memainkan bola. Saya mendukung mereka."


Sumber.

Jumat, 03 Agustus 2012

Inter Kalahkan Hajduk Tiga Gol Tanpa Balas

(c) AFP

Split - Inter Milan meraih kemenangan di fase penyisihan Liga Europa. Melawat ke markas Hajduk Split dalam partai leg I, Inter menang 3-0.

Musim lalu Inter finis di posisi enam klasemen Seri A. Itu artinya Nerazzurri mesti memulai Liga Europa dari fase Kualifikasi Ketiga.

Dihadapkan dengan Hajduk yang klub asal Kroasia, Inter menjalani pertandingan pertama dengan laga tandang ke Stadion Poljud, Jumat (3/8/2012) dinihari WIB. Leg II sendiri akan berjalan pada 9 Agustus mendatang.

Untuk pertandingan tersebut, Inter bermain tanpa Douglas Maicon, Julio Cesar dan Giampaolo Pazzini yang memang tidak diikutsertakan ke dalam skuat. Andrea Ranocchia juga absen karena pada pagi hari setelah pertandingan ia dijadwalkan memberikan kesaksian terkait skandal perjudian di Italia, sebagaimana diwartakan Football Italia.

Di dalam pertandingan, Inter memimpin pada menit 18 lewat sebuah serangan balik. Diego Milito melepaskan umpan ke arah Wesley Sneijder yang kemudian mengirim bola ke dalam gawang lawan.

Semenit sebelum turun minum, Inter menggandakan keunggulan lewat Yuto Nagatomo. Bola hasil tendangannya sempat mengenai pemain lawan sehingga mengecoh kiper Hajduk dan bersarang di dalam gawang.

Di pertengahan paruh kedua, tepatnya menit 73, Philippe Coutinho mencetak gol terakhir dalam laga. Pemain yang masuk menggantikan Wesley Sneijder di babak kedua itu bekerja sama dengan Rodrigo Palacio sebelum menaklukkan kiper lawan.

Susunan Pemain:

Hajduk Split: Blazevic; Vrsajevic, Maloca, Milovic, Jozinovic; Andrijasevic (Milic 54), Radosevic; Oremus (Tomas 77), Caktas, Ozobic (Maglica 46); Vukusic

Inter: Handanovic; Jonathan, Silvestre, Chivu (Samuel 46), Nagatomo; Guarin, Cambiasso, Zanetti; Palacio, Sneijder (Coutinho 65); Milito (Livaja 76)

Kamis, 02 Agustus 2012

Stadion Baru Inter Bakal Rampung Pada 2017

dok. inter.it

Ambisi Inter Milan mengikuti jejak Juventus memiliki stadion sendiri akan segera terlaksana. Kesepakatan sudah tercapai antara pihak Inter dengan grup investor dari Cina, demi memulai proyek pembangunan stadion baru itu.

Seperti dilansir di laman resmi Inter, pada kesepakatan itu keluarga Moratti yang mengepalai Internazionale Holding S.r.l.  akan tetap mengontrol F.C. Internazionale S.p.A. , sementara grup investor asal Cina akan menjadi penguasa saham terbesar kedua dalam proyek pembangunan stadion baru tersebut.

Dalam beberapa bulan ke depan, kedua pihak akan bersama-sama menentukan lokasi ideal yang memungkinkan untuk mendirikan stadion tersebut. Pun membagi proyek tim serta mengajukan izin kepada pihak yang memegang otoritas.

Setelah itu, China Railway 15th Bureau Group Co., Ltd ., selaku perusahaan yang mengontrol China Railway Construction Corporation bersama F.C. Internazionale S.p.A . akan memulai proyek pembangunan stadion baru yang diperkirakan bakal rampung pada 2017.

Selain itu, pihak grup investor asal Cina yang diwakili Kamchi Li, Kenneth Huang bersama Fabrizio Rindi juga akan masuk ke jajaran direksi mulai Oktober mendatang. Dengan segera dimulainya proyek ini, Inter bakal berpisah dengan sudara tuanya, AC Milan yang selama ini sama-sama mengontrak di stadion milik pemerintah Kota Milan, Giuseppe Meazza.

Rabu, 01 Agustus 2012

Nagatomo Akan Terus Berlari Demi Inter


Getty Images

Pada Selasa (2/8) besok, Inter Milan akan menjalani laga kompetitif pertama mereka, saat bertandang ke markas Hajduk Split pada leg 1 babak kualifikasi Europa League. Antusiasme dan optimisme pun diusung skuad asuhan Andrea Stramaccioni ini.

Salah satu pemain yang tak sabar menanti laga tersebut adalah bek sayap asal Jepang, Yuto Nagatomo. Mantan bek Cesena itu mengaku dalam kondisi fisik yang prima demi tampil maksimal di Split.

"Kami siap menghadapi Europa League melawan Hajduk Split. Kami harus bermain bagus pada leg pertama di Split. Secara personal, aku dalam kondisi yang bagus dan siap berlari. Berlari adalah tugasku," beber Nagatomo.

Dengan tidak dibawanya Maicon, Nagatomo berpeluang main sebagai starter pada laga tersebut. Sang pemain pun sudah siap apakah dimainkan di posisi kanan atau kiri.