Laman

Rabu, 18 Februari 2015

Icardi Tak Takut dengan Teror Celtic Park

Glasgow - Mauro Icardi menegaskan teror Celtic Park sama sekali tak akan membuat nyalinya ciut. Justru itu hanya akan membakar semangatnya untuk tampil oke dan bikin gol di hari ulang tahunnya.

Icardi, pada 19 Februari besok, akan merayakan ulang tahunnya yang ke-22. Meski demikian Icardi tak bisa merayakan pesta hari kelahirannya bersama keluarga tercintanya.

Sebab pemain asal Argentina itu punya tugas yang penting bersama Inter yang akan melakoni laga leg pertama babak 32 besar melawan FC Celtic di Celtic Park, Jumat (20/2) dinihari WIB Besok.

Inter tentu butuh kemenangan demi memuluskan langkah ke babak berikutnya dan Icardi yang tengah tampil tajam musim ini dengan sumbangan 18 gol di seluruh kompetisi, jelas bakal jadi andalan Roberto Mancini di lini depan.

Namun misi Nerazzurri untuk menang tidak akan mudah mengingat Celtic Park kerap menghadirkan teror untuk setiap tim tamu yang bertandang ke sana. Contoh saja beberapa musim lalu Barcelona pernah kalah di sana.

Untuk laga kontra Inter saja dikabarkan kapasitas stadion sebanyak 60 ribu tempat duduk sudah terjual habis. Meski demikian hal itu tak bikin gentar Icardi yang siap pamer ketajamannya di depan pendukung tuan rumah.

"Fans Celtic jelas akan membuat atmosfer yang mencekam," ujar Icardi seperti dikutip Football Italia.

"Tapi siapapun yang kenal saya tahu bahwa hal seperti itu tidak berefek apapun. Jika adapun saya akan mampu mengatasinya," sambungnya.

"Fans Celtic bakal terkejut jika berpikir mereka bisa membuat atmosfer yang akan menakuti saya."

"Laga di Skotlandia itu bertepatan dengan hari Ultah saya - dan satu-satunya hadiah yang saya inginkan di Kamis itu adalah kembali ke Italia dengan membawa kemenangan untuk Inter."

"Penting untuk memulai laga dengan baik dan berada di posisi yang bagus untuk laga kedua," demikian dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Mencantumkan Nama... :)