Laman

Jumat, 07 Maret 2014

Inter Resmi Gaet Vidic

MILAN — Inter resmi mengumumkan kepindahan Nemanja Vidic dari Manchester United ke I Nerazzurri. Pada situs resmi Inter, Rabu (5/3/2014), Inter melalui Presiden Erick Thohir dengan bangga mengabarkan hal tersebut.

Inter tidak perlu mengeluarkan dana demi memboyong Vidic ke Giuseppe Meazza. Kontrak Vidic di MU akan berakhir pada musim ini. Dengan demikian, Vidic bebas mencari klub baru dan akhirnya memutuskan bermain di Inter mulai musim depan.

"Vidic merupakan pemain kelas dunia. Saya sangat bahagia dengan keberhasilan membawa Vidic ke kota Milan. Dia salah satu pemain belakang terbaik di dunia, memiliki kualitas, berpengalaman, karismatik, dan akan membantu tim juga pemain muda kami," jelas Thohir.

"Vidic akan menambahkan nilai lebih di klub serta membuat Inter lebih baik. Saya juga berterima kasih kepada Manchester United, Vidic, dan perwakilannya atas kerja sama selama proses negosiasi berlangsung," lanjut Thohir.

Vidic mengawali karier di Red Star Beograd (2000-2004) dan sempat dipinjamkan ke Spartak Subotica (2000-2001). Vidic lantas berkarier di Spartak Moskwa (2004-2006), lalu pindah ke MU mulai Januari  2006. Selama di MU, Vidic sukses meraih trofi Premier League (5 kali), Piala Liga Inggris (3), Community Shield (5), Liga Champions (1), dan Piala Dunia Antarklub (1).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Mencantumkan Nama... :)