Laman

Kamis, 15 Maret 2012

Moratti Urai Rencana Jangka Panjang Inter Milan

(c) AFP
Massimo Moratti berencana membangun kembali skuad Internazionale. Sejumlah pemain akan dilepas dan ada juga yang akan dipertahankan. Semua itu demi sebuah tujuan besar di masa depan.

Moratti menyatakan bahwa tindakan yang paling bijaksana saat ini adalah membangun kembali skuad Nerazzurri tanpa memikirkan efek jangka pendek.

Javier Zanetti dan kawan-kawan baru saja dieliminasi Marseille di babak 16 besar Liga Champions setelah sebelumnya juga tersingkir dari Coppa Italia. Nasib mereka di Serie A juga tak jauh beda, yaitu tertahan di peringkat 7 klasemen sementara.

"Kini, langkah yang paling bijaksana adalah memikirkan tentang masa depan. Kami akan meremajakan tim dan membangun kembali sebuah skuad yang tangguh. Mungkin, ini takkan bisa diwujudkan dalam waktu dekat," papar Moratti di situs resmi Inter.

"Semua tergantung kepada ambisi dan tujuan yang ingin dicapai. Pondasi tim perlu diperbaiki. Hasilnya tak dapat dilihat dalam waktu dekat, tapi bisa dirasakan di masa depan. Semoga ini menjadi langkah yang tepat."

"Selain suntikan tenaga baru, pengalaman juga sangat dibutuhkan. Oleh karena itu, banyak pemain yang akan dipertahankan untuk mendukung beberapa muka baru yang bakal datang. Semua disesuaikan dengan kebutuhan pelatih," pungkas Moratti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Mencantumkan Nama... :)