Laman

Jumat, 01 Maret 2013

Ranocchia: "Liga Champions the target"


MILAN – Bek Nerazzurri Andrea Ranocchia berbicara kepada jurnalis pada presentasi Piala TIM Yunior TIM, yang diselenggarakan di ruang Eksekutif Sala Stadion Giuseppe Meazza pada Rabu malam.

Bagaimana perasaan anda sekarang, mengingat anda bermain di derby dengan masalah lutut? Bagaimana reaksinya sejak pertandingan?

"Saya masih belum 100% tapi saya memperkirakan itu. Saya berusaha menahannya dan para staf medis melakukan kerja yang fantastis untuk membuat saya tampil dalam derby."

Anda akan absen dalam laga lawan Catania karena sanksi. Aapakah anda sudah mulai berpikir tentang Gareth Bale?

"Saat ini saya berusaha memperbaiki kebugaran saya, kemudian saya akan berpikir tentang Tottenham."

Bagaimana anda tampil dalam derby secara psikologis?

"Well. Kami merespons dengan hebat setelah tertinggal dan kami mengakhirnya dengan baik. Itu memberi kami modal menghadapi pertandingan berikutnya."

John Carew tak lulus tes kebugaran untuk bergabung dengan Inter. Apa yang akan dilakukan klub sekarang – mencari striker yang lain?

"Saya tak tahu, itu sesuatu yang harus diputuskan klub. Yang harus dilakukan kami para pemain adalah terus bermain, dan membiarkan hal-hal lain kepada yang ada di atas. Tapi, kami cukup memadai di lini depan. Kami memilikir Rocchi dan para pemain lain yang saya yakin akan muncul sekarang."

Ada cukup persaingan memperebutkan posisi ketiga, dengan banyak tim berjuang untuk merebut peluang lolos ke Liga Champions musim depan.

"Ya, ini memang pertarungan yang cukup intens dan itu membuatnya sangat menarik. Serie A musim ini sangat berat. Kami akan terus bertarung hingga akhir karena kami harus masuk ke zona Liga Champions."

Apakah cederanya Diego Milito mempengaruhi tim secara psikologis? Apakah ini menjadi pukulan yang sulit diatasi di dalam kamar ganti?

"Kami jelas menyesal karena Milito bukan hanya pemain hebat tapi ia juga pribadi yang hebat, dan ia selalu membuat kehadirannya bisa dirasakan di kamar ganti. Tapi, kami memiliki sejumlah pemain yang akan tampil sekarang dan berusaha menggantikannya sebaik mungkin."

Bagaimana tentang pemanggilan untuk berbicara kepada FIGC? Apakah anda berpikir hal itu telah beres?

"Mereka meminta saya untuk pergi dan berbicara kepada mereka, saya akan pergi ke sana dan menjelaskan posisi saya seperti yang pernah saya lakukan saat mereka menutup negosiasi. Saya rileks dan saya hanya berharap semuanya selesai secepat mungkin."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Mencantumkan Nama... :)