Laman

Sabtu, 14 September 2013

Juve Jadi Ujian Bagus buat Inter

Milan - Inter Milan melakoni start bagus musim ini, di mana dua laga mereka lahap dengan kemenangan. Selanjutnya, giliran Juventus yang bakal menguji mereka.

Setelah mengalahkan Genoa 2-0 di pekan pertama, La Beneamata menekuk Catania dengan skor 3-0. Mereka kini duduk di posisi kedua dengan nilai klasemen. Belum pernah kalah, belum pernah kebobolan.

Selanjutnya, Inter akan menjamu Juventus di Giuseppe Meazza, Sabtu (14/9/2013).

"Setiap pertandingan adalah ujian tersendiri. Tapi, jelas ini langsung jadi salah satu pertandingan terpenting musim ini karena Juventus adalah rival kami secara langsung," ujar gelandang Fredy Guarin kepada Tuttosport.

"Tapi, pada pertandingan-pertandingan seperti inilah kami bisa menunjukkan apa yang sudah diajarkan (Allenatore Inter Walter) Mazzarri."

"Ini juga kesempatan kami untuk menunjukkan kepada fans, karakter seperti apa yang dimiliki oleh tim ini," kata Guarin.

Inter diyakini tidak akan mendapatkan pertandingan yang mudah. Apalagi Juve punya rekor relatif bagus di Meazza dalam beberapa musim terakhir.

Kali terakhir Juve menelan kekalahan di Giuseppe Meazza saat berhadapan dengan Inter terjadi di musim 2009/2010. Kala itu, Juve yang masih diarsiteki oleh Alberto Zaccheroni harus pulang dengan kekalahan 0-2 lewat gol-gol yang dicetak oleh Maicon dan Samuel Eto'o.

Sejak saat itu, Juve tak pernah kalah kala bertandang ke Giuseppe Meazza. Dari tiga lawatan terakhir, La Vecchia Signora memetik dua kemenangan dari satu hasil imbang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Mencantumkan Nama... :)