MILAN - Presiden Inter Milan, Massimo Moratti, membantah isu yang menyebut dirinya berniat menjual klubnya.
Spekulasi ini muncul setelah beberapa media di Italia menyebut ada investor dari Rusia yang siap membeli "I Nerazzurri". Media juga menyebut Moratti sudah lelah mengelola Inter yang sudah ia pegang sejak tahun 1995 lalu. Apalagi, Inter kini tengah berada dalam keadaan terpuruk di Serie-A.
Namun, berita ini ditanggapi dengan tawa oleh Moratti. Ia mengklaim tak ada pertemuan dengan investor untuk membahas kemungkinan menjual Inter.
"Hal yang bisa dikatakan saat ini adalah, isu itu tidak benar. Meski ini tak akan menjadi hal yang buruk, tetap itu tidak benar," ujar Moratti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon Mencantumkan Nama... :)